Beranda Daerah Lampung Jokowi: Lokasi Pemukiman Berada Dibibir Pantai, Merupakan Daerah Yang Sangat Rawan Tsunami

Jokowi: Lokasi Pemukiman Berada Dibibir Pantai, Merupakan Daerah Yang Sangat Rawan Tsunami

420

SUARATRANS.COM, LAMPUNG SELATAN – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi lokasi bencana tsunami di Desa Kunjir dan Desa Way Muli Timur, Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan, rabu (2/1/2019).

Dua desa tersebut, merupakan daerah terparah yang terjang tsunami Selat Sunda beberapa hari lalu. Desa Kunjir menjadi lokasi pertama yang di kunjungi Jokowi, sekitar pukul 10.45 WIB.

Jokowi yang didampingi Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo, Plt. Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto, juga mengunjungi Desa Way Muli Timur.

Tiba di Desa Way Muli Timur sekitar pukul 11.42 Wib, dan Jokowi sudah ditunggu oleh warga yang ingin melihat secara langsung Jokowi.

Baca Juga:  Tahanan Polres Tanggamus Rutin Dicek Kesehatan

Usai menyapa warga korban tsunami, Jokowi bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan Plt. Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto, sempat berkeliling meninjau pemukiman warga yang sudah rata dengan tanah.

Menurut Presiden Joko Widodo, rumah warga yang hancur diterjang tsunami akan segera dibangun. Akan tetapi, lokasinya harus berjarak 400 meter dari bibir pantai, yang lahannya sudah disediakan seluas 2 hektare.

“Setelah masa evakuasi, selanjutnya kita masuk ke tahap rekonstruksi. Ini (rumah) akan langsung dibangun tidak ada hunian sementara, dan harus direlokasi karena disini sangat rawan tsunami,” ujarnya saat diwawancarai oleh awak media.

Baca Juga:  Lebaran Nyaman dengan Aplikasi PLN Mobile, Urusan Listrik Sudah dalam Genggaman  

Jokowi juga menambahkan, lokasi pemukiman yang berada di bibir pantai merupakan daerah yang sangat rawan tsunami. Sehingga, pemerintah perlu melakukan penataan ruang kembali.

“Kita tidak berbicara hari ini, 5-10 tahun, tapi yang kita pikirkan hingga 30-50 tahun kedepan, maka kita perlu tata kembali ruang-ruang yang berada di daerah rawan bencana, terutama tsunami,” katanya. (WANDI)

 


LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here