Beranda Daerah Ketua Ranting Terusan Nunyai, Berikan Sembako Kepada Warga Terdampak Covid-19

Ketua Ranting Terusan Nunyai, Berikan Sembako Kepada Warga Terdampak Covid-19

392

Lampung Tengah (Suaratrans.com) — Ketua Ranting Polsek Terusan Nunyai Ny Lili Santoso membagikan sembako kepada warga yang kurang mampu yang berdampak Covid-19 di Kampung Gunung Batin Baru Kec. Terusan Nunyai Lampung Tengah, Jum’at (10/07/2020).

Kegiatan bakti Sosial ini, dalam membantu warga yang kurang mampu yang berdampak Covid-19 berupa semboko yang berisikan Beras 5 Kg, 5 Bungkus Mie Instan, 2 Telor, 3 Buah Sarden ABC dan 1 Kg minyak makan kepada tiga puluh orang warga yang kurang mampu.

Kegiatan ini diikuti oleh Ibu – Ibu Bhayangkari Ranting Polsek Terusan Nunyai, Ny. Mulyana Sodikin (Ketua Paud Kampung Gunung Batin Baru), Aiptu Andre Aspada (Kanit Bimmas Polsek Terusan Nunyai), Aipda Amarusi (Kanit Intelkam Polsek Polsek Terusan Nunyai), Aiptu Edi Haryanto (Kanit Lantas Polsek Terusan Nunyai), dan Bripka Dedi Ariza (Babinkamtibmas Kp Gunung Batin Baru).

Baca Juga:  Lakukan Strategi Memutus Penyebaran Covid-19 Polda Lampung Akan Memfilter Pendatang Dari Pulau Jawa

Kegiatan Bakti Sosial ditengah – tengah masyarakat dengan peduli sesama serta mengurangi beban ekonomi masyarakat yang berdapa Covid-19 maupun warga yang kurang mampu serta turut membantu tugas suami agar polisi lebih dekat dengan masyarakat.

Disela – sela kesibukannya, Kapolsek Terusan Nunyai Iptu Santoso, S.Pd Mewakili Kapolres Lampung Tengah Tengah AKBP Popon Ardianto Sunggoro, S.Ik., S.H, berpesan dalam menjalankan kegiatan ini agar tetap menerapkan Protokol kesehatan, dengan tetap menjaga jarak aman 1 sampai 2 meter physical distancing.

Baca Juga:  Basur Ajak Masyarakat Kabupaten Lampung Tengah Menjaga Toleransi

“Lalu menggunakan masker, menyiapkan tempat cuci tangan atau handsanitizer, serta membatasi kapasitas pengunjung, dan tetap mematuhi anjuran Pemerintah tentang Kesehatan, pungkasnya. (DD)