Beranda Daerah Lampung Kontributor Elshinta Lakukan Fogging 100 Rumah di Kecamatan Simpang Pematang

Kontributor Elshinta Lakukan Fogging 100 Rumah di Kecamatan Simpang Pematang

424

SUARATRANS.COM, MESUJI – Guna mengantispasi penyebaran nyamuk demam berdarah dengue (DBD), Media  Elshinta Grup Kontributor Elshinta Raharja melakukan fogging di Desa  Simpang Pematang, Simpang Mesuji, Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, Lampung.

Menurut Raharja, kegiatan fogging atau pengasapan tersebut dilakukan secara cuma-cuma alias gratis, atas permintaan warga untuk mencegah penyakit demam berdarah di musim pancaroba seperti ini.

“Tadi ada sekitar 100 rumah warga dan lingkungan sekitar yang kita lakukan fogging. Ini kita lakukan dari permintaan warga karena khwatir penyebaran DBD,” katanya, minggu (13/1/2019).

Baca Juga:  Pemutakhiran Data Pemilih, KPU Way Kanan Membuka Kotak Suara

Raharja juga melihat, lingkungan di Desa tersebut banyak lokasi yang menjadi sarang nyamuk. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya Puluhan warga yang sudah terjangkit oleh penyakit demam berdarah.

“Di sini banyak lokasi yang menjadi sarang nyamuk. Sudah ada Puluhan  warga yang terkena, kita ingin mencegah tidak kembali terjadi,” ungkapnya.

Lanjut dia, perlu adanya kesadaran dari masyarakat sekitar untuk menjaga kebersihan lingkungan. Namun, peran dari pemerintah daerah juga sangat penting untuk melakukan sosialisasi dan upaya pencegahan dini penyakit tersebut.

Baca Juga:  Pekan Daerah KTNA Provinsi Lampung Ke -XVI Ajang Silaturahmi dan Bertukar Informasi

“Intinya lingkungan bersih, masyarakat terbebas dari penyakit. Terutama demam berdarah.” Tutupnya. (AGUS)

 


LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here