Beranda Ekonomi PDM Way Kanan Berbagi di Baradatu dan Banjit

PDM Way Kanan Berbagi di Baradatu dan Banjit

471
Foto: riyanda Chaikal/suaratrans.com

Suaratrans.com, WAY KANAN – Bulan Ramadhan bukan menjadi alasan bagi setiap muslim untuk bermalas-malasan, melainkan harus menjadi ajang untuk berlomba-lomba dalam kebaikan. Hal tersebut yang mendasari Pimpinan Dewan Muhamadiyah (PDM) Way Kanan melakukan safari Ramadhan ke Baradatu dan banjit, guna menjalin silaturahim dan saling berbagi, Sabtu (25/5/2019).

Bertempat di TK Fastabiq Baradatu dan SMA Muhammadiyah Banjit,

Ketua PDM Way Kanan Joko Susanto mengatakan, acara ini bertujuan merajut silaturahim dan juga berbagi untuk sesama.

Baca Juga:  Amir Hamzah Resmi Ditahan Tipikor Polres Tanggamus

” ya agenda ini kita lakuka  dalam rangka bersilaturahim dan juga memberikan tali asih kepada dewan guru yang telah mengabdi  di amal usaha Muhammadiyah. 

Dan juga kita melalui Lazizmu Way Kanan menyalurkan bantuan dari Baznas Kabupaten Way Kanan berupa sepaket sembako untuk orang-orang yang kurang mampu yang berada disekitaran Sekolah,” katanya.

Baca Juga:  Atas Arahan Bupati Mesuji, Tim Dinsos Hadir Berikan Bantuan Dan Pembinaan Kepada Orang Tua Charles

Telur yang dibagikan kepada dewan guru merupakan hasil dari usaha Muhammadiyah yang bergerak dibidang ekonomi dalam hal ini berupa Ayam petelur.

Acara ini disambut antusias oleh para dewan guru, salah satunya Beni Kurniawan yang merupakan salag seorang guru di SMA Muhammadiyah Banjit. “Ya kami sangat berterimakasih atas perhatian yang diberikan oleh PDM Kabupaten Way Kanan, apa lagi kondisi kami yang jauh dari perkotaan,” katanya. (RCH)