Lampung

Penemuan Mayat Langsung Teridentifikasi Oleh Polsek Banjar Agung

SUARATRANS.COM, TULANG BAWANG – Polsek Banjar Agung melakukan indentifikasi terhadap penemuan mayat laki-laki terapung di sungai, hari Selasa (11/12/2018) sekira pukul 06.00 WIB, dengan tempat kejadian perkara (TKP) di perkebunan karet, Kampung Warga Indah Jaya, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang.

Kapolsek Banjar Agung Kompol Rahmin, mewakili Kapolres Tulang Bawang AKBP Syaiful Wahyudi mengatakan, mayat jenis kelamin laki-laki pertama kali ditemukan oleh Handoko (30), lalu memberitahukan kepada temannya Maryanto (32).

“Adapun identitas mayat tersebut Sutarmin (80), yang berprofesi tani, warga Tiyuh/Kampung Mercu Buana, Kecamatan Way Kenanga, Kabupaten Tulang Bawang Barat,” katanya.

Baca Juga:  Warga Dusun Simpang Melungun di Tangkap Polisi

Awal mula ditemukannya mayat Sutarmin (80), saat Handoko hendak menyadap karet di kebun, ketika menyebrangi sungai, Handoko melihat ada benda mengapung seperti mayat. Karena merasa curiga, Handoko langsung memanggil saksi Maryanto yang sedang menyadap karet untuk melihat lebih dekat. Ternyata memang benar, benda yang terapung tersebut merupakan mayat seorang laki-laki dengan posisi tertelungkup.

Baca Juga:  Warga Pulau Sebuku Dapat Bantuan Dari Desa Canggung

“Menurut keterangan dari saksi Handoko, mayat tersebut merupakan tetangganya yang sudah pergi meninggalkan rumah sejak hari minggu (9/12/2018), sekira pukul 17.00 WIB, dan mengalami gangguan jiwa serta lupa ingatan (pikun),” kata Rahmin.

Dari hasil visum et repertum (VER) yang dilakukan oleh petugas medis dari Puskesmas Tulang Bawang I, tidak ditemukan adanya luka akibat dari kekerasan, dan diperkirakan korban meninggal lebih kurang 2 hari.

“Pihak keluarga menolak untuk dilakukan otopsi dan sudah menerima dengan ikhlas atas musibah tersebut. Selanjutnya jenazah dibawa ke rumah duka untuk segera dimakamkan hari ini juga.” kata Rahmin. (OKDI)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button