
Suaratrans.com – Pembinaan Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero), bersinergi dengan KKP melaksanakan kegiatan Jambore Pesisir di Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan, Rabu 13 Maret 2019.
Kegiatan ini merupakan salah satu upaya tindak lanjut dari bencana tsunami yang terjadi beberapa waktu lalu di Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Lampung Selatan.
Adanya bencana tersebut perlu menjadi perhatian sehingga masyarat sekitar dapat melakukan mitigasi terhadap terjadinya bencana serupa di kemudian hari.
Inilah yang menjadi salah satu tujuan KKP yaitu untuk melakukan penyadartahuan terkait bencana tsunami.
Dan PT. ASDP Indoneaia Ferry (Persero), sangat mendukung kegiatan penyadartahuan ini, mengingat daerah operasinya yang sangat berhubungan erat dengan bencana tsunami.
“Sehingga penting bagi kami untuk mengetahui bagaimana dan apa yang perlu kami tahu terkait hal tersebut, disamping dukungan ini juga menjadi salah satu bentuk perhatian kami kepada masyarakat sekitar pelabuhan khususnya masyarakat di Lampung Selatan yang pernah mengalami bencana tsunami beberapa waktu lalu,” ujar Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ira Puspadewi dalam rilisnya.
Kegiatan Jambore Pesisir ini diikuti oleh perwakilan masyarakat dan jajaran pejabat pemerintahan setempat, perwakilan pelaku sektor pariwisata serta para siswa siswi anggota Pramuka Kwarcab Pandeglang dan Lampung Selatan.
“Tentu saja ASDP akan mendukung kegiatan sosialisasi sarat manfaat ini. Bukan saja bagi keberlangsungan masyarakat melalui penyebarluasan informasi penting melainkan kegiatan ini juga bermanfaat bagi para korban bencana tsunami lalu, ini bisa menjadi salah satu proses healing psikologis bagi para korban,” tambah Ira.
Beberapa korban tsunami dari Pandeglang turut serta menjadi peserta Jambore. Pengalaman perjalanan pelayaran menggunakan kapal eksekutif dan site visit ke terminal eksekutif serta dermaga lainnya menjadi salah satu bagian kegiatan selama 3 hari ke depan yang diharapkan dapat membuat mereka lebih bersemangat.
Dalam kesempatan tersebut, PT ASDP juga memberikan bantuan CSR berupa kapal ketinting bagi beberapa nelayan Desa yang ada di Kabupaten Lampung Selatan, korban bencana tsunami lalu di mana kapal yang mereka miliki rusak dan hancur diterjang ombak.
“Harapan kami bantuan ini dapat membantu mereka kembali mencari nafkah.” Tutup Ira Puspadewi. (WANDI)