
Suaratrans.com, MESUJI – Guna meredam stigma buruk Kabupaten Mesuji yang cenderung teropinikan rusuh dan penuh persoalan. Sastrawan ajak imbangi opini buruk Mesuji dengan tulisan.
Seminar yang bertajuk “Literasi Sekolah”, digelar di SMA Negeri 1 Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, Rabu (31/7/2019).
Dalam kesempatan itu, Fajar Mesaz didampingi Divisi Bidang Novel Lamban Sastra Isbedy Stiawan ZS, Mengajak siswa dan guru dapat mengimbangangi kegiatan-kegiatan positif, salah satunya dengan menulis
“Kita bisa mengabarkannya melalui medsos baik berupa cerpen, esai, novel, atau opini. Tulis apa saja, sebisa kita, dengan pesan bahwa kita di sini baik-baik saja dan tidak anarkis,” kata Fajar.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMA Negeri Simpang 1 Pematang, Drs. Darno menyatakan, keseriusannya, kegiatan literasi sekolah bukan hanya sekadar serimonial, Kegiatan Semacam ini agar dapat dilestarikan dan ditindaklanjuti
“Kedepan kita akan coba mengagendakan kegiatan-kegiatan Semacam lomba literasi yang Melibatkan guru dan siswa. sehingga dapat diterbitkan, menjadi buku antalogi bersama,” tutupnya. (KOWOR CS)