Lampung

Pekon Sinar Banten Juara I Lomba Penyusunan Profil Pekon Tingkat Kabupaten Tanggamus

Suaratrans, TANGGAMUS – Pekon Sinar Banten Kecamatan Talang Padang, mendapatkan juara I Lomba Penyusunan Profil Pekon Tingkat Kabupaten Tanggamus, yang mendapatkan apresiasi dari seluruh lapisan masyarakatnya. ( Selasa 17/12/19).

Setelah melewati tahapan-tahapan dan seleksi ketat, akhirnya Tim panitia Lomba Penyusunan Profil Pekon menjatuhkan pilihan juara kepada Pekon Sinar Banten Kecamatan Talang Padang Kabupaten Tanggamus sebagai juara I Lomba Penyusunan Profil Pekon se- Tanggamus.

Dengan didapatkannya gelar juara I Lomba Penyusunan Profil Pekon se-Tanggamus, Kakon Sinar Banten Kecamatan Talang Padang , M,Amin Djasuta, merasa bangga dan bahagia, karena hasil kerja keras tim dari Pekon berbuah hasil yang menggembirakan.

Baca Juga:  Wali Murid SDN1 Gusak Mengapresiasi Bustam Terapkan Belajar Hitung Cepat Ala Jarimatika  

” Ini adalah hasil kerja nyata dari seluruh aparatur Pekon serta dukungan moril dan spirituil dari seluruh warga Pekon Sinar Banten, sehingga Pekon tercinta kita ini dapat mengalahkan 399 Pekon lainnya ” ucap Kakon Amin dengan rasa bangga.

Acara penyerahan hadiah ini, digelar di lapangan Pemkab Tanggamus Selasa 17-Desember-2019 pukul 09.00 wib yang mendapatkan hadiah 10 juta rupiah yang langsung diserahkan dan dipimpin oleh Bupati Tanggamus, Hj,DewiHandajani.,SE,MM.

Baca Juga:  Kapal KPLP Evakuasi Korban Tsunami dari Pulau Sebesi

Tampak hadir Wakil Bupati Tanggamus Hi, Am Syafi’i.,S,Ag, Forkopimda Tanggamus, seluruh Kepala Dinas Kabupaten Tanggamus dan ASN Pemkab Tanggamus, setar Kepala Pekon se-Tanggamus.

” Bupati hanya berpesan, agar Kepala Pekon harus memiliki kewajiban dan Tanggung jawab untuk memajukan Tanggamus, salah satunya lewat menjadi yang terbaik diantara pekon-pekon yang lain. ” Pungkas Amin Djasuta.

Sementara itu salah satu warga Pekon Sinar Banten Kecamatan Talang Padang yang tidak ingin disebutkan namanya, mengapresiasi kerja keras Kakon M,Amin Djasuta dan Perangkatnya, kedepannya semoga Pekon Sinar Banten ini dapat lebih sukses dan maju lagi. (ARA/IWO)

Artikel Terkait

Back to top button